Teknoharian.com – Tips Melamar Kerja Di BUMN – BUMN merupakan badan usaha milik negara yang mungkin sering dan banyak mengeluarkan lowongan pekerjaan. Dan banyak dari pelamar yang mempunyai keinginan untuk mendapatkan kesempatan untuk memperoleh pekerjaan di BUMN karena dengan tawaran gaji yang besar.
Dengan memperoleh pekerjaan di BUMN, selain anda akan memperoleh gaji yang besar jaminan asuransi dan yang lainnya juga akan anda peroleh.
Tips Melamar Kerja Di BUMN
Berikut merupakan beberapa tips jika anda ingin mnelamar pekerjaan di BUMN agar anda mudah untuk diterima:
Buat CV yang unik dan mudah diingat
Salah satu kegagalan pencari kerja saat melamar pekerjaan adalah resume atau CV yang tidak berkesan ketika dibaca oleh perekrut dari perusahaan tersebut. Membuat resume yang mengesankan bukan hanya karena penampilannya, tetapi juga dari segi isi dan efektivitasnya. Isi resume yang singkat, unik, dan lengkap dapat mempengaruhi perekrut dari perusahaan untuk mempertimbangkan mengikuti proses perekrutan Anda selanjutnya.
Konten pada resume harus mencakup identitas Anda, pengalaman kerja, riwayat pendidikan, dan pencapaian serta kemampuan Anda saat ini. Yang terpenting, semua pengalaman dan pencapaian serta daftar kemampuan yang harus Anda sesuaikan dengan bidang yang Anda lamar. Pastikan Anda menulis semuanya dengan jelas dan mudah dipahami.
Mencari Kisi-kisi Di Internet atau di lain tempat
Setiap BUMN harus mempunyai tahapan seleksi berupa tes tertulis bagi calon pegawai. Jadi tips melamar kerja di BUMN selanjutnya adalah belajar di internet tentang ujian tertulis yang diberikan atau bisa diakses dengan mudah secara online. Dengan kata lain, Anda perlu mempelajari materi di dalam setiap Ujian Masuk Perusahaan BUMN agar Anda bisa mengerjakan ujian tertulis dengan baik dan mendapatkan nilai yang baik.
Karir di BUMN sangat diincar oleh para pencari kerja sehingga tentunya tingkat persaingan pelamar kerja tinggi. Untuk itu, wajar jika saat perusahaan membuka lowongan, akan banyak pelamar kerja yang akan mengirimkan lamaran kerja untuk mendapatkan peluang. Yang harus Anda sadari, semua pelamar kerja tentu berharap untuk diterima bekerja, sehingga mereka yakin bahwa mereka dipersiapkan sebaik mungkin untuk memenuhi syarat.
Ujian tertulis yang diselenggarakan oleh BUMN biasanya terdiri dari General Aptitude Test (GAT), tes akademik dan tes psikologi. Anda harus menguasai beberapa jenis tes ini sebanyak mungkin jika Anda ingin mendapatkan hasil terbaik dalam karir Anda.
Penguasaan Bahasa Asing
Tips selanjutnya adalah menyiapkan sertifikat bahasa asing, seperti TOEFL atau IELTS dengan skor yang cukup baik. Kefasihan dalam bahasa asing bisa menjadi nilai tambah sehingga perusahaan akan melihat potensi Anda dan mempertimbangkan Anda untuk bergabung dengan perusahaan.
Ada banyak keuntungan yang bisa Anda dapatkan ketika menguasai bahasa asing. Tidak hanya untuk melamar pekerjaan di BUMN, namun kemampuan bahasa asing sudah banyak diminati di berbagai bidang dan industri di era digital saat ini. Dengan kemampuan ini, Anda juga tidak akan ragu untuk menjawab pertanyaan saat menghadapi wawancara kerja karena pewawancara menggunakan bahasa Inggris untuk mengajukan pertanyaan.
Ketika Anda berhasil bekerja di sebuah perusahaan milik negara, Anda bisa mendapatkan banyak fasilitas dan membuat Anda dapat bekerja lebih produktif dan membuat prestasi yang baik, mengingat fasilitas seperti jaminan kesehatan, jaminan hari tua dan gaji yang cukup tinggi, dapat mendukung hidup Anda.
Percaya diri dalam tes wawancara
Tes wawancara merupakan syarat selanjutnya yang harus kamu lewati agar bisa diterima bekerja di BUMN. Tes ini adalah tes yang biasanya ditakuti oleh sebagian besar calon karyawan. Penyebabnya karena kurang persiapan, kurang menguasai materi wawancara, atau baru pertama kali mengikuti wawancara kerja. Akibatnya, Anda menjadi kurang percaya diri.
Tips tampil percaya diri saat wawancara kerja, Anda perlu menguasai informasi detail terkait profil perusahaan, memutuskan pekerjaan apa yang Anda lamar, dan mengetahui deskripsi pekerjaan dengan pasti. Ada baiknya Anda mempersiapkan diri dengan mempelajari potensi dalam diri Anda dan kesesuaian keterampilan dengan pekerjaan yang Anda lamar. Dengan cara ini, Anda dijamin dapat melakukan proses wawancara kerja dengan baik dan percaya diri.
Akhir Kata
Demikian merupakan penjelasan tentang tips melamar kerja di BUMN yang bisa anda pelajari untuk mempersiapkan diri sebelum melamar kerja di salah satu BUMN. Semoga dari penjelasan diatas dapat membantu anda memersiapkan diri unuk melamar pekerjaan di BUMN. Terima kasih!
DAFTAR ISI :